Untuk bintang
jika diantara engkau ada seperak sinar
maka lukislah sinar itu dihatinya
agar setiap senyum yang ia beri menyelimutiku di keriuhan hujan
Untuk hujan
jika diantara riuh itu ada sepenggal acapela
maka dentingkanlah nadanya disetiap bait yang ia terawangkan
agar setiap lagu yang ia dendang tak terhapus oleh gulita malam
Untuk malam
jika diantara gulita itu ada seberkas warna
maka warnailah dirinya dengan kebahagiaan
agar tawa yang ia mukakan menutup telingaku dari cercaan sang surya
Untuk surya
jika diantara cercaan itu ada seonggok perasaan
maka tanamkanlah benihnya didalam jiwanya
agar hati tulus ini terlukis dengan indahnya cinta
Dan untuk cinta
jika diantara indah itu ada sepenggal kisah
maka kisahkan aku denganya
agar bintang, hujan, malam dan surya
takkan redup dan mengatupkan ceritanya
sekirapun batang kehidupan tak lagi menemani
dengan cinta terdalam dari sang bintang, hujan, malam dan surya.
2 komentar:
wuiiih puisinya jerooo banget..
haha terimakasihh:))
Posting Komentar